Tana Tidung (HUMAS KTT) Balai Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) di Tarakan, Provinsi Kalimantan Utara, melakukan kunjungan dan koordinasi ke Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tana Tidung pada hari Selasa, 16 Januari 2024. Kunjungan tersebut di terima oleh Kasubbag TU Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tana Tidung.

Hj. Saripa Rudiya, selaku Kepala Subbagian Tata Usaha (TU) Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tana Tidung, menyambut baik kunjungan dari BPOM. Dalam pertemuan tersebut, keduanya membahas koordinasi terkait pelaksanaan program prioritas Nasional Intervensi Pangan Jajanan Anak Sekolah (PJAS) yang rencananya akan di gelar di Kabupaten Tana Tidung.

“Kami menyambut baik kunjungan dari BPOM dan sangat berterima kasih atas kerjasama yang terjalin antara BPOM dan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tana Tidung. Ini merupakan langkah yang positif untuk meningkatkan kualitas dan keamanan pangan, terutama dalam pelaksanaan program PJAS di sekolah-sekolah di wilayah kami,” ujarnya.

Tujuan utama dari kunjungan ini adalah untuk melakukan koordinasi yang lebih baik dalam rangka pelaksanaan program PJAS di Kabupaten Tana Tidung. Program ini diharapkan dapat memberikan dampak positif terhadap gizi anak-anak sekolah dan keamanan pangan di lingkungan pendidikan.

Koordinasi ini juga mencakup langkah-langkah pengawasan dan peningkatan mutu pangan yang akan dijajakan di sekolah-sekolah. Dengan adanya sinergi antara BPOM dan Kantor Kementerian Agama, diharapkan pelaksanaan program PJAS dapat berjalan lancar dan memberikan manfaat maksimal bagi para pelajar di Kabupaten Tana Tidung.