Tideng Pale (Humas KTT) Setelah adanya pelantikan di Kanwil Kemenag Kaltara pada tanggal 11 Januari 2022, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tana Tidung melaksanakan Serah Terima Jabatan dan Pisah Sambut di Aula Kankemenag KTT pada hari Senin (17/01/2021).

Acara yang dihadiri Kepala Kankmenag Kab. Tana Tidung, Kasubbag TU, Kasi, Kepala KUA, ASN dan PPNPN dirangkaiakan dengan dengan beberapa kegiaatan, diantaranya Serah terima Jabatan dan Inventaris, penandatanganan Perjanjian Kinerja Tahun 2022 serta Pisah Sambut H. Iramsyah Noor, S.Ag., M.AP yang sebelumnya merupakan Kasi. Bimas Islam Kankemenag KTT setelah dilantik kembali menjadi Kasi Bimas Islam di Kankemenag Kab. Malinau.

Pada kesempatan ini, H. Said Masput, S.Pd.I selaku Kepala Kankemenag menyampaikan bahwasanya roling jabatan merupakan hal yang biasa setiap pekerjaan sehingga menambah pengalaman dan meningkatkan kinerja. Dengan adanya sertijab diharapkan agar kiranya dapat menyesuaikan tugas yang telah diberikan sehingga kinerja dan pelayanan Kantor Kemenag Kab. Tana Tidung dapat berjalan dengan baik. Kepada H. Iramsyah, saya selaku Kepala mewakili seluruh keluarga besar Kankemenag Kab. Tana Tidung mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas pengabdiannya di Kankemenag Kab. Tana Tidung selama 13 bulan dan selamat menjalankan tugas di Kankemenag Kab. Malinau.

Iramsyah juga menyampaikan, selama bekerja di Kankemenag KTT, banyak pengalaman yang di dapat dan selama disini juga rasa persaudaraan dalam bekerja sangat terasa, sehingga hal ini menjadikan hubungan dalam pekerjaan sangat baik, di akhir sambutanya, H.Iramsyah mengucapkan banyak terima kasih atas kerja samanya selama ini.

Sebelum acara di akhiri, Kepala Kankemenag KTT bersama Ketua DWP Kankmenag KTT memberikan kenang-kenangan sebagai ucapan terima kasih atas pengabdian di Kantor Kemenag Kab. Tana Tidung. ane